Postingan

Menampilkan postingan dari Mei, 2023

Apakah Hujan Semakin Hari Semakin Asam?

Gambar
HUJAN ASAM Sumber gambar: https://www.google.com/url?sa=i&url=https%3A%2F%2Fwww.gramedia.com%2Fliterasi%2Fhujan-asam%2F&psig=AOvVaw2AUpdMLYpmYScjDuHXaTLg&ust=1685567178523000&source=images&cd=vfe&ved=0CA4QjRxqFwoTCNDR7aH5nf8CFQAAAAAdAAAAABAQ Hujan merupakan salah satu peristiwa yang digunakan untuk membersihkan polutan udara yang ada di atmosfer. Karakteristik dan komposisi kimia air hujan dipengaruhi oleh besar kecilnya konsentrasi polutan udara di atmosfer. Hujan ini secara alami bersifat asam dimana batas normal dari keasaman air hujan dinyatakan dalam nilai pH yaitu 5,6. Apabila hujan berada di bawah pH 5,6 maka hujan tersebut termasuk hujan asam. Keasaman hujan ini berkaitan dengan konsentrasi SO x dan NO x yang terlarut dalam air hujan. Senyawa SO x dan NO x dapat berasal dari kendaraan bermotor maupun industri dimana dengan bertambahnya kendaraan bermotor menyebabkan banyaknya polusi sehingga akan mempengaruhi tingkat keasaman air hujan (Indrawa

Kenali Penipisan Lapisan Ozon Berdasarkan Konsentrasi Ozon dari Waktu Ke Waktu

Gambar
  LAPISAN OZON Ozon merupakan suatu molekul yang tersusun daru tiga ataom oksigen (O 3 ). Kata ozon berasal dari kata Yunani yaitu “óζειν (ozein)”, yang berarti “mencium.” Secara alamiah, sebagian besar ozon (sekitar 90%) dapat ditemukan di stratosfer , membentuk suatu lapisan ozon ( ozone layer ) dan memiliki konsentrasi ozon yang cukup besar (bisa mencapai 10 ppm). Sebagian kecil ozon (sekitar 10%) ditemukan pada atmosfer bawah atau troposfer. Adapun konsentrasi ozon di troposfer sangat kecil, berkisar antara 10 – 100 ppb, yang disebabkan polusi udara akibat aktivitas manusia. Konsentrasi ozon dipermukaan bumi dapat digambarkan sebagai berikut. Sumber gambar: D. Fahey and M. Hegglin, "Twenty Questions and Answers About the Ozone Layer: 2010 Update," World Meteorological Organization, Geneva, Switzerland, 2011.   Hubungan Lapisan Ozon dengan radiasi ultra violet (UV) Lapisan ozon sangat efektif mengabsorpsi radiasi ultra violet (UV) dari matahari, khususnya

Rusaknya Ekosistem Laut Akibat Limbah Plastik, Kok Bisa?

Gambar
  PENCEMARAN LAUT                Plastik merupakan salah satu barang yang sering digunakan dalam kehidupan sehari-hari karena memiliki sifat yang ringan, kuat, tahan lama, dan murah. Dengan sifat tersebut, plastik di bumi menjadi banyak akibat banyaknya penggunaan dalam kehidupan. Berdasarkan data, kebutuhan plastik di Indonesia terus meningkat dari tahun ke tahun yaitu Pada ta hun 2010, kebutuhan plastik sekitar 2,4 juta ton, dan pada tahun 2011 meningkat menjadi 2,6 juta ton . Akan tetapi, penggunaan plastik yang besar ini dapat menimbulkan dampak buruk bagi lingkungan (Surono, 2013). Menurut Kementerian Lingkungan Hidup (KLH), penduduk Indonesia setiap harinya menghasilkan 0,8 kg sampah per orang atau secara total sebesar 189 ribu ton sampah per hari. Berdasarkan jumlah tesebut, sekitar 15% berupa sampah plastik atau sejumlah 28,4 ribu ton sampah plastik per hari (Cordova, 2017). Sampah plastik ini sulit terurai di dalam laut sehingga terdapat beberapa penanganan sampah yang dilak